Pemahaman Mahasiswa dalam Perwasitan Sepak Bola: Studi Kasus Perkuliahan Sepak Bola

Penulis

  • Asep Angga Permadi Universitas Garut

DOI:

https://doi.org/10.52188/ijpess.v2i2.525

Kata Kunci:

understanding, referee, student

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah untuk menilai pemahaman mahasiswa Program Studi Pendidikan Jasmani Universitas Garut terhadap peraturan perwasitan sepak bola. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan pendekatan kuantitatif menggunakan angket dan tes pilihan ganda sebagai alat pengumpulan data. Subjek penelitian terdiri dari 120 mahasiswa Program Studi Pendidikan Jasmani Universitas Garut. Reliabilitas pengumpulan data diuji menggunakan uji Cronbach’s Alpha. Analisis data dilakukan dengan metode statistik deskriptif untuk menilai tingkat pemahaman mahasiswa terhadap materi perwasitan pada mata kuliah sepak bola. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemahaman mahasiswa terhadap perwasitan sepak bola termasuk baik. Dari 120 mahasiswa, hanya 7,5% jawaban yang salah. Terdapat juga kesalahan dalam jawaban signal peluit, yaitu 18,2% untuk signal peluit out, 10% untuk signal peluit pelanggaran, dan 20,7% untuk signal peluit offside. Dapat disimpulkan pemahaman materi perwasitan pada mahasiswa Baik Sekali dengan rata-rata jawaban benar 86,12%.

Diterbitkan

2023-11-27

Cara Mengutip

Permadi, A. A. (2023). Pemahaman Mahasiswa dalam Perwasitan Sepak Bola: Studi Kasus Perkuliahan Sepak Bola. Indonesian Journal of Physical Education and Sport Science, 2(2), 150-157. https://doi.org/10.52188/ijpess.v2i2.525

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama